Ini Tatacara Pelaksanaan Salat Idulfitri di Rumah

Kementerian Agama (Kemenag) RI mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor 07 Tahun 2021 tentang Panduan Penyelenggaraan Salat Idulfitri di saat Pandemi Covid-19.

Muhammad Taufiq
Rabu, 12 Mei 2021 | 00:40 WIB
Ini Tatacara Pelaksanaan Salat Idulfitri di Rumah
Ilustrasi salat Id berjamaah di Masjid [Foto: Antara]

SuaraJatim.id - Kementerian Agama (Kemenag) RI mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor 07 Tahun 2021 tentang Panduan Penyelenggaraan Salat Idulfitri di saat Pandemi Covid-19.

Sesuai SE tersebut, masyarakat diimbau agar menggelar Salat Id di rumah masing-masing. Sementara untuk masjid diatur sedemikian rupa agar patuh pada protokol kesehatan.

Untuk tata cara salat Id di rumah, ummat Islam dianjurkan untuk memperbanyak bacaan takbir, tahmid, dan tasbih. Perlu diketahui bahwa tidak ada azan dan ikamah dalam shalat Idulfitri. Namun, digantikan dengan menyeru "ash-shalata jami’ah."

Adapun tata cara sholat Ied di rumah adalah seperti berikut:

Baca Juga:Deretan Ucapan Selamat Idulfitri Terbaru 2021, Kirimkan Lewat Media Sosial

  1. Memulai dengan bacaan niat shalat idul fitri bagi imam atau makmum, yang bunyinya sebagai berikut: Ushalli sunnata li'idil fithri rak'ataini ma'muman/imaman lillahi ta'ala. Artinya: "Aku berniat shalat sunah Idul Fitri dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta’ala."
  2. Membaca takbiratul ihram (Allahuakbar) sambil mengangkat kedua tangan.
  3. Membaca takbir sebanyak 7 kali (di luar takbiratul ihram) dan di antara setiap takbir dianjurkan untuk membaca: Subhanallah wal hamdulillah wa laailaahaillallah wa Allahu Akbar
  4. Membaca surah Al-Fatihah, kemudian diteruskan dengan membaca surah pendek Alquran.
  5. Setelah itu lalu ruku, sujud, duduk di antara dua sujud dan seterusnya hingga berdiri lagi seperti shalat biasa.
  6. Pada rakaat kedua sebelum membaca surah al-Fatihah disunahkan untuk membaca takbir sebanyak 5 kali sambil mengangkat tangan dan di antara setiap takbir disunahkan membaca: Subhanallah wal hamdulilah wa laailaahaillallah wa Allahu Akbar
  7. Membaca al-Fatihah dan diteruskan membaca surah pendek dari Alquran.
  8. Setelah itu ruku, sujud dan seterusnya hingga salam.
  9. Setelah salam, kemudian dianjurkan atau disunahkan untuk mendengarkan khutbah Idul Fitri.

Setelah melaksanakan shalat Idul Fitri, umat muslim disunahkan untuk mendengarkan khutbah. Pasalnya, khutbah Idul Fitri merupakan kesempurnaan shalat Idul Fitri.

Khutbah dilaksanakan dengan dua khutbah, yaitu dilaksanakan dengan berdiri dan di antara keduanya dipisahkan dengan duduk sejenak. Selain itu, khutbah pertama dimulai dengan takbir sebanyak 9 kali, sedangkan pada khutbah kedua dimulai dengan takbir 7 kali.

Khutbah Pertama

  1. Membaca takbir sebanyak 9 kali
  2. Memuji Allah dengan membaca "Alhamdulillah."
  3. Membaca shalawat Nabi SAW, sebagai berikut: "Allahumma shalli ala sayyidina muhammad"
  4. Berwasiat tentang takwa
  5. Membaca ayat Al-Qur'an.

Khutbah Kedua

  1. Setelah melakukan khutbah pertama, kemudian dilanjutkan dengan khutbah kedua. Yaitu
  2. Membaca takbir sebanyak 7 kali
  3. Memuji Allah sekurang-kurangnya membaca "Alhamdulillah"
  4. Membaca shalawat Nabi Muhammad SAW "Allahumma shalli ala sayyidina muhammad."
  5. Berwasiat tentang takwa
  6. Menutup dengan mendoakan kaum muslimin.

Baca Juga:BMKG Perkirakan Aceh Dilanda Hujan hingga Idulfitri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini