SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan review sebuah hotel mewah di Surabaya, Jawa Timur, viral di media sosial. Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok @nataliaerlina.
Di dalam video menunjukkan sebuah hotel bernama Grand Heaven. Dari luar, penampakan hotel ini seperti hotel pada umumnya. Namun tahukah kamu, ternyata hotel ini merupakan rumah duka lho. Menarik bukan?
"Hotel 100 juta check," tulisnya pada caption.
Si perekam kemudian menunjukkan kondisi di dalam hotel tersebut. Di awal video, kondisi hotel masih terlihat layaknya hotel biasa.
Baca Juga:PSSI Sebut Liga 1 Mulai 20 Agustus, Pelatih Persebaya: Mudah-mudahan Benar
Mulai dari lobby hotel, hingga parkiran mobil. Namun, ketika ruang utama dibuka, si perekam mengatakan bahwa ruang tersebut merupakan tempat penyimpanan jenazah.
Jauh dari kesan menyeramkan, hotel ini justru terlihat sangat mewah. Mulai dari interior, perabotan, hingga fasilitas di dalamnya bak hotel bintang lima. Yang membedakan, di dalam hotel ini terdapat ranjang pasien.
Bahkan, di dalam hotel ini terdapat ruangan khusus untuk memijat jenazah.
Si perekam kemudian mengajak penonton untuk melihat ke dalam kamar tipe Presiden suite, di mana ruang tersebut merupakan kamar untuk jenazah nenek si perekam.
Penampakan kamar itu pun seperti kamar hotel bintang 7, lengkap dengan kamar tidur, kitchen set, kamar mandi mewah, hingga ruang tamu dengan TV LED. Harganya pun membuat tercengang, yakni Rp 100 juta untuk satu malam.
Baca Juga:Evos Ingin Gabung IBL, Eksodus Tim Esports ke Basket Kian Kencang
Unggahan ini pun mendapat beragam reaksi dari warganet. Tak sedikit yang menyebutnya seperti Hotel Del Luna dalam drama Korea.
"Ternyata HOTEL DEL LUNA itu nyata," ujar @mteguhfh.
"hotel del luna in real life," imbuh @hcxxvrm.
Hotel Del Luna sendiri merupakan salah satu drama korea terlaris yang tayang pada 2019. Hotel Del Luna berkisah tentang sebuah hotel mistis yang semua tamunya adalah hantu.
Hotel ini menjadi tempat persinggahan sementara bagi para arwah yang akan terbang ke alam baka.
Sementara warganet lain dibuat heran dengan adanya hotel untuk jenazah ini.
"transit menuju akhirat / afterlife yng mevvahhhh," kata @maspaijooo.
"ada layanan spa buat jenazah , pernah baca di lift nya," ujar @petrisyola.
"Wah hebat jenazah aja punya hotel apa lagi di pijath," ujar @_kakakazka45_.
Kontributor: Fisca Tanjung