Mahasiswa Malang Disikat Truk di Jombang, Korban Terlempar Jauh dan Tewas

Tragis nian dialami Ihsan Kamil Al Murtafi (18), mahasiswa asal Desa Purwoasri Kecamatan Singosari Kabupaten Malang Jawa Timur.

Muhammad Taufiq
Jum'at, 06 Agustus 2021 | 10:02 WIB
Mahasiswa Malang Disikat Truk di Jombang, Korban Terlempar Jauh dan Tewas
Kecelakaan mahasiswa Malang di Jombang Jawa Timur [Foto: Beritajatim]

SuaraJatim.id - Tragis nian dialami Ihsan Kamil Al Murtafi (18), mahasiswa asal Desa Purwoasri Kecamatan Singosari Kabupaten Malang Jawa Timur.

Ia terlibat kecelakaan di Jalan Raya Mojosongo Kecamatan Diwek Jombang Jumat (6/8/2021). Ihsan naik motor, kemudian disikat truk dari arah berlawanan.

Peristiwa ini terkadi sekitar pukul 05.00 WIB. Ia ditabrak truk Mitsubishi nopol AG-9761-VW yang dikemudikan Sanadi (55) warga Desa Plandi Kecamatan/Kabupaten Jombang.

"Satu orang meninggal dalam kecelakaan ini. Korban bernama Ihsan Kamil Al Murtafi (18), mahasiswa asal Desa Purwoasri, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang," ujar Kasat Lantas Polres Jombang AKP Rudi Purwanto, dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Jumat (06/08/2021).

Baca Juga:Kisah Wakil Wali Kota Malang Meramu Obat Herbal untuk Imunitas dan Membaginya Gratis

Kecelakaan bermula ketika truck Mitsubishi AG-9761-VW dikemudikan Sanadi berjalan dari arah utara ke selatan. Saat di Jalan Raya Mojosongo, truk berusaha mendahului kendaraan yang ada di depannya.

Sayangnya, Sanadi kurang memperhatikan situasi di depannya. Ia tidak menyangka ada sepeda motor Honda Scoopy dikendarai Ihsan yang juga melaju cukup kencang dari arah depan.

Karena jarak sudah dekat, benturan keras antara keduanya tidak bisa terhindarkan. Truk menghantam sepeda motor hingga terlempar. Korban terbanting ke aspal.

"Kami sudah melakukan olah TKP (tempat kejadian perkara). Dua kendaraan yang terlibat kecelakaan juga sudah kita amankan. Selain satu korban jiwa, kerugian materiil akibat kecelakaan ini sekitar Rp 2 juta," kata Rudi.

Baca Juga:Ealah! 7 Formasi Dokter Spesialis CPNS Kabupaten Malang Tak Ada yang Minat Mendaftar

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini