Profil Megawati Hangestri, Pevoli Jember yang Debut Manis di Liga Voli Korea Selatan

Megatron bersinar di Korea.

Husna Rahmayunita
Kamis, 19 Oktober 2023 | 17:20 WIB
Profil Megawati Hangestri, Pevoli Jember yang Debut Manis di Liga Voli Korea Selatan
Pemain timnas bola voli putri Indonesia Megawati Hangestri. ANTARA/HO-PBVSI

Selain itu, pada musim berikutnya, dia sempat bermain bersama klub asal Vietnam, Ha Phu Thanh Hoa, tepatnya setelah dia selesai memperkuat Jakarta Pertamina Fastron di Proliga 2022.

Dapat Julukan Megatron

Salah satu identitas yang melekat terhadap sosok Megawati Hangestri ialah julukan ‘Megatron’ yang disematkan oleh pecinta voli di Tanah Air. Julukan ini awalnya muncul karena aksi-aksi impresif Megawati di lapangan.

Salah satunya karena Megawati dikenal memiliki spike yang kencang dan sulit dibendung oleh para pemain lawan. Sebagai informasi, Megatron adalah sebuah karakter di film Transformers. Sampai saat ini, julukan itu terus melekat pada dirinya.

Baca Juga:Sah, Bintang Timnas Voli Indonesia Doni Haryono Resmi Menikahi Wilda Nurfadhilah

Sejak tahun 2017, pemain yang sudah lulus dari program studi Manajemen di Universitas Kahuripan Kediri pada 2020 ini telah menjadi andalan Tim Nasional.

Kiprahnya dimulai bersama Timnas Voli Putri Indonesia pada SEA Games 2017. Sejak saat itu, dia sudah menjadi pemain andalan skuad Merah Putih.

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini