SuaraJatim.id - Tiga orang bocah yang masih belasan tahun dinyatakan hilang saat bermain di Pantai Trianggulasi, kawasan Taman Nasional Alas Purwo, Kecamatan Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Ketiga anak tersebut diduga terseret ombak saat bermain di pantai tersebut pada Minggu (8/12).
Peristiwa itu dilaporkan terjadi sekitar pukul 13.30 WIB.
"Sebenarnya ada empat anak yang ada di situ, tapi satu anak lainnya berhasil selamat setelah ditolong oleh pemancing di pantai itu,” kata Kapolsek AKP Priyono, sebagaimana dilansir Beritajatim.com, Minggu (8/12/2019).
Menurut dia, mereka bermaksud mencari kerang di pantai tersebut. Mereka adalah Desta (14), Sulton, Reza yang tinggal di Desa Kalipait, Kecamatan Tegaldlimo bergabung dengan Redi, asal Desa Kedungasri, Kecamatan Tegaldlimo untuk mencari kerang di Pantai Trianggulasi.
“Mencari kerang itu kan tubuhnya penuh lumpur pasir. Lha mereka bermaksud membersihkan diri dengan mandi di laut,” katanya.
Dari empat anak itu, hanya Reza satu-satunya korban yang selamat. Sedangkan tiga rekannya hilang dan masih dicari oleh tim gabungan.
“Hanya ada satu kapal milik TNAP yang menyisiri laut. Lainnya hanya bisa menunggu kemunculan tubuh para korban di tepi pantai,” katanya lagi.
Ombak Trianggulasi memang terkenal ganas. Sebab garis pantainya berdekatan dengan Pantai Plengkung atau G Land yang disebut-sebut sebagai pantai selancar terbaik kedua di dunia setelah Hawai.
“Kendala kita soal alat pencarian yang mengandalkan speed board milik TNAP. Selebihnya hanya mengandalkan faktor alam. Di sini tidak ada nelayan tradisional,” imbuh dia.
Baca Juga: 3 Pelajar Tenggelam Dihempas Ombak Pantai Pulsa, Dievakuasi 12 Personel SAR
Berita Terkait
-
Beri Uang Tutup Mulut Rp 50 Ribu, Juragan Buah Kerap Sodomi Kuli di Gudang
-
Dikapak Saudara Ipar saat Kerja Bakti, Kakek Asmito Banjir Darah
-
Onani di Bilik ATM, Pelaku Linglung, Tatapannya Kosong di Kantor Polisi
-
Lelaki yang Onani di Gerai ATM Akhirnya Ditangkap Polisi
-
Tiga Stasiun di Daop 9 Jember Berganti Nama, Jelang Perubahan Jadwal KA
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Komitmen Pendidikan Berkualitas, Gubernur Khofifah Dianugerahi Penghargaan dari BMPS
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur
-
5 Fakta Kades di Lumajang Tabrak Pemotor hingga Tewas, Mobil Ngebut!