SuaraJatim.id - Genap sudah polisi meringkus empat tahanan Mapolresta Malang Kota yang kabur pada Senin (9/12/2019) lalu. Bayu Prasetyo, yang termasuk dari empat tahanan yang melarikan diri, akhirnya ditangkap di pelariannya yang berada di kawasan Kabupaten Banyumas, tepatnya kawasan Purwokerto, Provinsi Jawa Tengah pada Minggu (15/12/2019).
Keempat tahanan kasus narkoba itu tertangkap setelah polisi membentuk empat tim khusus dengan total 58 personel untuk mengejar mereka. Kali pertama, tim menangkap Adrian Fairi di rumah keluarganya di Kota Malang Jatim pada Selasa (10/12/2019) silam.
Kemudian tim lainnya berhasi menangkap Sokip Yulianto di kawasan Kota Kediri Jatim pada Rabu (11/12/2019). Kemudian, tahanan ketiga yang tertangkap Nur Cholis berhasil dibekuk di kawasan Kota Malang Jatim pada Kamis (12/12/2019).
Kapolresta Malang Kota AKBP Leonardus Simarmata mengatakan, tim khusus pemburu tahanan kabur berhasil melacak keberadaan Bayu, setelah sebelumnya kabur bersama Sokip dan bersembunyi di sebuah rumah indekos di Kota Kediri pada Rabu (11/12/2019).
"Saat akan kami tangkap bersama tersangka Sokip di rumah kos yang disewanya, ternyata Bayu tidak di lokasi. Dia pergi pamit ke Sokip (beralasan) beli makan," kata Leonardus memimpin konferensi pers di Mapolresta Malang Kota pada Senin (16/12/2019).
Setelah mengakhiri drama pelarian keempat tahanan yang kabur, polisi masih melakukan pendalaman. Terutama mencari siapa otak atau dalang untuk merencanakan kabur dengan cara menggergaji jeruji besi atap tahanan. Sebab, keempat tersangka atau tahanan memiliki keterangan berbeda- beda.
"Kami masih akan mengonfrontasi keempat tersangka, karena versi keterangan mereka berbeda-beda," katanya.
Leo menambahkan, ada sanksi pidana tambahan yang akan diberikan akibat ulah keempat tahanan yang kabur tersebut.
"Pasti ada," katanya.
Baca Juga: Sembunyi di Kebun, Polisi Lumpuhkan Tahanan Kabur dengan 3 Tembakan
Kontributor : Aziz Ramadani
Berita Terkait
-
Sembunyi di Kebun, Polisi Lumpuhkan Tahanan Kabur dengan 3 Tembakan
-
Satu Tahanan Narkoba yang Kabur dari Mapolreta Malang Kembali Tertangkap
-
Demi Hadiri Pernikahan Anaknya Jadi Alasan Adrian Nekat Kabur dari Tahanan
-
Melawan, Polisi Tembak Satu Tahanan yang Kabur Dari Sel Mapolresta Malang
-
Gergaji Jeruji Sel, 4 Tersangka Narkoba Kabur dari Mapolresta Malang Kota
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Janji Bebas Rp 40 Juta Berujung Tragis, Napi Makelar Dihajar di Lapas Blitar hingga Kritis
-
Janda di Pasuruan Melonjak Gegara Nikah Siri, 48 Istri Gugat Cerai Usai Suami Ketahuan Poligami
-
Kecelakaan Maut di Manyar Gresik, Pemotor Tewas Terlindas Truk Trailer!
-
Erupsi Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas 5 Kilometer, BPBD Lumajang Keluarkan Imbauan Waspada
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar