SuaraJatim.id - Pamitnya ke sawah, tapi Halim tidak kunjung pulang. Setelah dicari, ternyata warga Dusun Sorren, Desa Masaran, Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep itu ditemukan meninggal di dasar sumur tua.
"Korban meninggal diduga akibat celaka sendiri di sumur tua, di tegalan milik Kunirah, warga Desa Masaran," kata Kasubag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, Senin (07/09/2020).
Dikutip dari beritajatim.com, jaringan media suara.com, peristiwa itu berawal ketika korban pamit kepada keluarga untuk mencari rumput di sawahnya yang terletak di Dusun Ares Timur, Desa Palongan, Kecamatan Bluto.
Namun karena korban tidak kunjung pulang sehingga keluarga dibantu warga sekitar berusaha mencarinya ke sawah.
Sampai di sawah, ternyata hanya ditemukan karung dan sebilah sabit yang sebelumnya dibawa korban untuk mencari rumput.
Keluarga berusaha mencari korban di sekitar sawah. Ditemukan ada sebuah sumur tua yang tak berair, sekitar 50 meter dari sawah milik korban.
"Korban pertama kali ditemukan oleh Satuni, istrinya sendiri. Korban terlihat berada di dasar sumur tua dengan kedalaman 35 meter," ujar Widiarti.
Korban kemudian dievakuasi oleh warga sekitar dan dibawa pulang ke rumahnya. Saat diangkat dari dasar sumur, korban sudah dalam kondisi meninggal.
"Pada tubuh korban terdapat beberapa luka luar pada bagian dahi, kemudian juga ada luka pada kepala bagian belakang diduga akibat benturan ketika terjatuh ke dalam sumur," kata Widiarti.
Baca Juga: Populer dari Blitar, Begini Cara Membuat Sayur Blendi Tewel Super Lezat
Istri korban menolak otopsi terhadap jenazah suaminya karena menganggap ini musibah. Keluarga korban memilih untuk secepatnya dilakukan pemakaman.
"Karena keluarga korban tidak bersedia apabila petugas melakukan otopsi terhadap jenazah, maka pihak keluarga korban membuat surat pernyataan penolakan untuk dilakukan otopsi," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
3 Tahun Jalan Longsor Wagir Lor Ponorogo Terabaikan, Warga Bangun Sendiri Jembatan Darurat
-
Presiden Resmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang, Gubernur Khofifah Dukung Generasi Unggul NKRI
-
Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UMM, Polisi Bongkar Detail Pembuangan Jasad di Pasuruan
-
Pelaku Curas di Pamekasan Ditembak Polisi, Korban Tewas Usai Kecelakaan
-
Tak Sekadar Ikon Viral, Patung Macan Putih Kediri Kini Punya Sertifikat Hak Cipta Resmi dari Negara