SuaraJatim.id - Sebuah truk fuso terlibat kecelakaan maut tertabrak kereta api di perlintasan rel kereta api (KA) Desa Klagen Kecamatan Krian, sekitar pukul 04.45 WIB, Selasa (25/1/2021).
Kereta api Turanga CC 20611361 menabrak truk hingga menyebabkan sopir truk tewas terjepit di lokasi kejadian. Kereta api Jogjakarta-Surabaya dengan masinis Agus Irawan itu menabrak truk Nopol B 9032 BOA, muatan air mineral.
Seperti dijelaskan Kanit Laka Polresta Sidoarjo AKP Sugeng Sulistiyono, penyebab kecelakaan diduga karena keterlambatan menutup palang pintu rel kereta.
Saat KA Turangga melintas tiba-tiba ada truk melintasi jalur, dan menabrak bagian belakang sebelah kiri truk hingga terguling. Sementara sopirnya terjepit dan sudah dievakuasi ke RS Anwar Medika.
"Truk masuk di perlintasan kereta. Kemudian dari arah barat KA Turangga melintas dan menabrak bagian belakang truk," kata Sugeng, dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Petugas laka Polresta Sidoarjo kini sedang melakukan penyelidikan dan memeriksa saksi-saksi diantaranya petugas piket di pos perlintasan.
Lanjut Sugeng, kini masih didalami sistem sinyal mengirim dari pos kereta sebelum Klagen normal apa tidak. Petugas akan memeriksa jaringan alat yang ada. Juga akan dilakukan pengecekan kenapa terjadi keterlambatan saat menutup perlintasan kereta.
"Kalau memang palang pintu tidak bisa turun, tentunya petugas perlintasan membawa bendera merah tanda hati-hati. Namun kita masih akan melakukan penyelidikan lebih lanjut," tegasnya menambahkan.
Akibat kecelakaan truk vs kereta api, perlintasan kereta di Klagen sempat mengalami kemacetan hingga 2 jam lebih dikarenakan masih harus melakukan evakuasi muatan truk yang berserakan di jalan dan area perlintasan rel KA.
Baca Juga: Kronologis TNI AL Diteriaki Maling Lalu Dikeroyok di Bungurasih Sidoarjo
Berita Terkait
-
Kronologis TNI AL Diteriaki Maling Lalu Dikeroyok di Bungurasih Sidoarjo
-
Video Pengeroyok TNI AL Dibekuk di Bungurasih, Netizen: Siap Jadi Rempeyek
-
Viral Pesepeda Sidoarjo Tergeletak Kaku di Pinggir Jalan, Warganet Gaduh
-
249 Narapidana Lapas Sidoarjo Menerima Remisi Lebaran
-
Dominasi Zona Kuning dan Hijau, Pemkab Sidoarjo Bolehkan Salat Id Berjemaah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UMM, Polisi Bongkar Detail Pembuangan Jasad di Pasuruan
-
Pelaku Curas di Pamekasan Ditembak Polisi, Korban Tewas Usai Kecelakaan
-
Tak Sekadar Ikon Viral, Patung Macan Putih Kediri Kini Punya Sertifikat Hak Cipta Resmi dari Negara
-
Duit Ludes Main Trading, Pria di Magetan Buat Laporan Curanmor Palsu Gara-gara Takut Istri
-
5 Fakta Pencabulan Bocah 4 Tahun di Sumenep, Pelakunya Pelajar MTs