SuaraJatim.id - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Madiun Jawa Timur memeriksa dua anggota DPRD setempat terkait kasus penyelewengan distribusi pupuk bagi petani Tahun Anggaran 2018-2019.
Dua anggota dewan ini masing-masing adalah Mujiono dan Sudiro. Keduanya diperiksa selama tujuh jam, mulai dari 09:00 WIB hingga 17:00 WIB. Dua dewan ini diduga terlibat dalam kapasitasnya pengurus distributor pupuk bersubsidi di Kabupaten Madiun.
Kepala Seksi Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Kabupaten, Purning Dahono Putro, membenarkan telah memeriksa Sudiro dan Mujiono. Keduanya diperiksa sebab pengurus distributor pupuk bersubsidi.
Sebetulnya ada tiga anggota DPRD Kabupaten Madiun yang dipanggil oleh tim penyidik, yakni Astin Yuni Wigyogo. Namun Astin mangkir tidak memenuhi panggilan.
"Untuk itu Kejaksaan Kabupaten Madiun akan memangil dengan menyurati kembali, untuk dimintai keterangan terkait pupuk bersubsidi tahun 2018-2019," katanya seperti dikutip dari suaraindonesia.co.id jejaring media suara.com, Rabu (08/06/2022).
Purning mengatakan, akibat duagaan adanya korupsi distribusi pupuk ini negara dirugikan sekitar Rp 2 miliar.
Untuk membongkar adanya dugaan korupsi pupuk bersubsidi di Kabupaten Madiun, tim penyidik akan mematangkan kasus sebelum ditingkatkan dari penyelidikan ke penyidikan.
Puring menambahkan, sudah ada 80 orang untuk dimintai keterangan dalam kasus ini.
"(Orang yang diperiksa) Diantaranya pejabat dari lingkup Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Madiun, kelompok tani, distributor dan penyuluh pertanian yang sudah diperiksa," katanya menegaskan.
Tag
Berita Terkait
-
Terduga Pembunuh Sadis Pensiunan RRI Madiun Ternyata 4 Orang, Aksi Pelaku Terekam CCTV
-
Sorotan Peristiwa Kemarin: Update Kasus Pembunuhan Pensiunan RRI di Madiun sampai Pria Surabaya Digebuki Warga Gresik
-
Update Kasus Pembunuhan Pensiunan RRI Madiun, Polisi Duga Ada Motif Asmara
-
Pegawai RRI Madiun Mau Pensiun Ditemukan Tewas dengan Banyak Luka Tusuk
-
Bus Sugeng Rahayu Terguling di Madiun, Belasan Penumpang Terluka
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
BRI Visa Infinite, Layanan Premium bagi Nasabah Prioritas
-
Semeru Membara Selasa Malam! Letusan 800 Meter Disertai Lontaran Lava Pijar Terlihat Jelas
-
Banjir Awal Tahun, 28 Hektare Padi Puso di Ponorogo
-
Kronologi Gudang BBM Solar Terbakar di Bojonegoro, Kantor Proyek Irigasi Hangus Dilalap Api
-
Pemain Putra Jaya Hilmi Gimnastiar Dilarang Main Bola Seumur Hidup, Ini Penjelasan Komdis PSSI Jatim