SuaraJatim.id - Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa turut mengikuti aksi bela Palestina yang diselenggarakan di depan Gedung Negara Grahadi, Surabaya pada Minggu, (12/112/2023). Khofifah tampak berbaur bersama puluhan ribu massa aksi yang sudah memadati Jalan Gubernur Suryo sejak pukul 05.30 WIB tersebut.
Mereka kompak menggunakan atribut dukungan bagi Palestina. Mulai dari bendera, baju serba putih, hingga beberapa poster bertuliskan dukungan terhadap kebebasan bangsa Palestina. Tidak hanya itu, mereka juga kompak menyuarakan kecaman terhadap agresi militer Israel.
Di hadapan puluhan ribu peserta aksi tersebut, Khofifah mengawali orasinya dengan mengajak melantunkan Sholawat Asyghil bersama-sama. Serentak, seluruh peserta aksi mengikuti dengan melantunkan sholawat tersebut bersama-sama.
Dalam aksi yang berjalan damai dan tertib tersebut, Khofifah turut menyuarakan betapa pentingnya kemerdekaan bagi Palestina. Maka sangat penting dukungan baik doa maupun donasi bantuan, terus digaungkan masyarakat Indonesia khususnya Jawa Timur.
Baca Juga: Cepat Beri Izin Ekspor, Pemprov Jatim Raih Penghargaan IPSKA Terbaik dari Kemendag
"Hari ini kita menguatkan komitmen, bahwa kita semua berdiri di sini memberikan doa dan dukungan atas kemerdekaan bagi Palestina,” katanya.
Khofifah menegaskan, aksi seruan masyarakat Surabaya dan Jawa Timur ini, diharapkan berseiring dengan aksi negara-negara lain di seluruh dunia. Yang sebagian besar sepakat menolak agresi militer yang dilakukan oleh Israel.
“Bahwa mereka semua hari ini bergerak untuk menolak agresi Israel ke Palestina. Dan aksi kita hari ini sebagai bentuk dukungan ke Palestina. Baik secara institusional Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi Jatim, maupun seluruh masyarakat Jatim,” tegasnya.
Perempuan yang juga Ketua Umum PP Muslimat NU ini juga mengajak seluruh warga yang ikut aksi untuk mendoakan seluruh saudara-saudara di Palestina.
“Kita semua mohon kepada Allah SWT agar Palestina diberikan kekuatan, keselamatan dan kemerdekaan. Aamiin,” ucapnya yang turut diamini oleh seluruh masyarakat yang ikut dalam aksi.
Baca Juga: Berhasil Majukan Peternakan, Jatim Borong 4 Penghargaan dari Kementan
Lebih lanjut, Khofifah meyakini kalau apa yang diperjuangkan oleh masyarakat Jawa Timur, insyaAllah akan dikabulkan Allah SWT.
Berita Terkait
-
Lebih 50 Ribu Nyawa Melayang: Perempuan dan Anak Jadi Korban Mayoritas Agresi Israel
-
Hamas Konfirmasi Komandan Seniornya Terbunuh dalam Serangan Israel di Lebanon
-
Gaza Terancam Kosong? Israel Rebut "Zona Keamanan", Warga Takut Depopulasi Permanen
-
Israel Ancam Suriah: Campur Tangan Turki Jadi Alasan Utama?
-
Serangan Udara Israel Tewaskan Puluhan Orang di Sekolah Gaza: Hamas Jadikan Warga Sipil Tameng?
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Dari Desa untuk Warga, THR dan Jaminan Sosial Wujud Kepedulian Desa Wunut
-
Wanita Probolinggo Ditemukan Tewas Misterius di Pinggir Jalan
-
BRI Sokong UMKM Habbie: Minyak Telon dengan Ragam Aroma Terbanyak untuk Pasar Global
-
Jumlah Wisatawan ke KBS Surabaya Diprediksi Meningkat Hingga Hari Minggu
-
10 Korban Longsor di Jalur Cangar-Pacet Berhasil Ditemukan