SuaraJatim.id - Pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) diamankan usai aksinya digagalkan warga saat beraksi di kawasan pergudangan Margomulyo Surabaya.
Zaifudin (37), warga Morokrembangan, Surabaya harus mendekam di Polsek Tandes untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Kapolsek Tandes Kompol Budi Waluyo mengatakan, pelaku ini menjalankan aksinya berdua bersama temannya. Namun rekannya tersebut berhasil kabur.
Peristiwa pencurian itu terjadi pada Rabu (22/05/2024). Aksi kedua pencuri tersebut dipergoki saksi berinisial E yang ketika itu sedang beristirahat di warung kopi tak jauh dari lokasi kejadian.
Berdasarkan keterangan E kepada kepolisian diketahui awalnya kedua pelaku yang menggunakan Supra X bernomopol L 4494 AC berhenti di depan UD. Damai Sentosa. “Sempat dikira oleh saksi sebagai tamu gudang, sehingga tidak diperhtikan. Namun, karena gerak-geriknya mencurigakan saksi lantas mengawasi,” kata Budi Waluyo dikutip dari BeritaJatim--jaringan Suara.com, Sabtu (25/5/2024).
Salah satu dari pelaku kemudian masuk ke dalam gudang, sedangkan lainnya di luar untuk mengawasi situasi.
Saksi E yang kemudian menaruh curiga, mengamati gerak-gerik kedua orang pencuri tersebut. Benar saja, tidak beberapa lama salah satu pelaku membawa keluar motor Honda Vario Hitam L 3099 PJ milik salah satu karyawan bernama Arifin. Saksi E kemudian berteriak meminta tolong kepada warga.
Teriakan itu mengundang perhatian warga. Kedua pelaku pun panik dan berusaha kabur ke arah pergudangan. Naas, rute lari para bandit tersebut jalan buntu.
“Mereka lari ke arah Asemrowo. Lalu karena buntu dan kebetulan ada anggota kami yang berpatroli salah satu pelaku ditangkap. Sedangkan satu pelaku lainnya berhasil kabur dengan membawa sepeda motor curian,” imbuh Budi.
Baca Juga: 25 Calon Jemaah Haji Asal Jatim Batal Berangkat Tahun Ini, Penyebabnya Bermacam-macam
Pelaku Zaifudin gagal kabur lagi setelah warga dan sekuriti gudang lebih cepat untuk menutup portal pergudangan.
“Sudah kami kantongi identitasnya. Rekannya yang kabur warga Surabaya Utara. Saat ini kami masih lakukan pengejaran,” tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
2 Dusun Diterjang Awan Panas Semeru, Puluhan Rumah Rusak di Lumajang!
-
Nasib 178 Pendaki Semeru, Dievakuasi dari Ranu Kumbolo!
-
BRI Perkuat Kinerja Lewat Layanan Emas dan Digital Tring!
-
Gunung Semeru Ditutup Total Usai Erupsi, Ratusan Pendaki Bertahan di Ranu Kumbolo!
-
Status Gunung Semeru Level Awas! Warga Diminta Jauhi Zona Berbahaya