SuaraJatim.id - Mantan Caleg Partai Gerindra Tri Susanti alias Mak Susi bungkam terkait pemeriksaan yang dijalaninya di Polda Jawa Timur, Senin (9/2/2019) malam.
Beberapa pertanyaan yang dilontarkan wartawan tak satupun dijawab terkait pemeriksaannya sebagai tersangka kasus penyebaran berita bohong alias hoaks.
Susi hanya melemparkan senyum ketika ditanya apa saja pertanyaan yang dilontarkan oleh penyidik hingga pemeriksaan berjalan sekira 11 jam lebih.
Pantauan Suara.com, Susi yang diperiksa sejak pukul 12.00 WIB hingga malam ini telah menguras tenagannya. Bahkan, perempuan yang mengenakan kaos hitam berlambang Garuda Pancasila itu terlihat berjalan sempoyongan saat dipindahkan ke ruang penyidik Subdit Cyber Crime Direskrimsus Polda Jatim.
Baca Juga: Sebut Papua Rusuh Dipicu Rasisme, JK: Dulu Demo di Jakarta karena Al Maidah
Sahid, kuasa hukum Susi juga tidak memberikan keterangan sama sekali kepada media.
Hingga berita ini diunggah, tersangka Susi dan SA masih terus menjalani pemeriksaan. Namun pemeriksaa dipindah ke ruang Cyber. Sebelumnya, pemeriksaan dilakukan di Ruang Subdit III.
Diketahui, pemeriksaan ini merupakan perdana setelah status Susi ditingkatkan menjadi tersangka. Sebelumnya, Susi sempat mangkir dari panggilan karena beralasan sakit.
Kasus berita hoaks yang menjerat Susi ini terkait soal beredarnya foto bendera Merah Putih yang dalam kondisi rusak dan tergeletak di selokan. Imbas dari hoaks tersebut memicau massa dari sejumlah organisasi kemasyarakatan (Ormas) menyerbu dan mengepung asrama Mahasiswa Papua di kawasan Jalan Kalasan, Surabaya, Jawa Timur.
Kontributor : Achmad Ali
Baca Juga: Dituduh Sweeping Asrama Papua, Polri: Bisa Kami Pidanakan Itu LBH
Berita Terkait
-
Penangkapan Ivan Sugianto Dicurigai Pakai Stuntman, Mahfud MD: Itu Asli
-
Polisi Tegaskan Ivan Sugianto Asli yang Ditangkap: Bukan Stuntman
-
Bongkar Pesta Seks Tukar Pasangan, Polisi Gerebek Villa Di Kota Batu, 7 Pria Dan 5 Wanita Ditangkap
-
Kakak Cak Imin Datangi Polda Jatim, Bawa Bukti Tambahan Soal Dugaan Fitnah Lukman Edy
-
Akhir Pilu Ibu Polwan Bakar Suami Hingga Tewas, Kini Ditahan Dan Tinggalkan 3 Anak Masih Balita
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
Terkini
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik
-
Kosongkan Tribun Utara, Suporter Persik Bentangkan Spanduk 'Kick Politik for Football'
-
Kesaksian Detik-detik Atap Sekolah SD di Jember Ambruk Saat Jam Pelajaran, Murid Berhamburan