Kali Lamong Meluap, Puluhan Rumah di Gresik Terendam

Sungai Lamong yang berada di Gresik kembali meluap. Puluhan rumah dilaporkan terendam air dengan ketinggian sekitar 20 sentimeter.

Baehaqi Almutoif
Selasa, 25 Februari 2025 | 07:59 WIB
Kali Lamong Meluap, Puluhan Rumah di Gresik Terendam
Petugas BPBD Gresik sedang memantau banjir imbas meluapnya Kali Lamong. [Beritajatim]

SuaraJatim.id - Sungai Kali Lamong yang berada di Gresik kembali meluap. Puluhan rumah dilaporkan terendam air dengan ketinggian sekitar 20 sentimeter.

Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gresik, sedikitnya ada 20 rumah warga yang terendam banjir berada di Desa Ngampel, Kecamatan Balongpanggang.

Selain merendam rumah warga, banjir juga menggenangi jalan desa. Aktivitas warga juga ikut terganggu.

Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gresik, FX Driatmicko Herlambang mengatakan, meluapnya debit Sungai Lamong terjadi pada Senin (24/2/2025) sekitar pukul 18.00 WIB.

Baca Juga:Pemuda Gresik Ngawur Tendang Motor Pelajar Hingga Tewas, Terancam Dipenjara 15 Tahun

Micko Herlambang memastikan timnya telah diturunkan untuk membantu di lokasi bencana.

“Tim BPBD sudah bergerak ke lokasi memantau pergerakan meluapnya Kali Lamong,” katanya disadur dari BeritaJatim--partner Suara.com, Senin (24/2/2025).

Meski demikian, warga tetap bertahan di rumahnya. Mereka belum mau mengungsi.

“Data warga yang mengungsi belum ada. Tim yang diterjunkan terus bergerak bersama anggota Koramil dan Polsek Balongpanggang serta pemerintah desa membantu warga bila meminta pertolongan,” katanya.

Dia menyebutkan, banjir di Desa Ngampel memang biasanya tidak berlangsung lama. Berangsur-angsur akan surut.

Baca Juga:Banjir Bandang di Probolinggo Bikin Ratusan Warga Terisolir

Namun, BPBD Gresik tetap akan memantau peningkatan debit air yang terus meningkat. “Laporan yang masuk baru satu desa. Mudah-mudahan banjir yang melanda kali ini, airnya cepat surut,” ungkapnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini